Berita Terbaru :
Hari Ini :

Kampiun Etape Pertama TdS 2014 Milik Pebalap Jepang


Sabtu, 07 Juni 2014

Sumberfoto : harianterbit.com
Rider Jepang Kohei Uchima dari tim Japan Cycling Federation (JCF) berhasil memjadi kampiun pada gelaran TdS 2014 etape pertama dan berhak memperoleh Yellow Jarsey, Sabtu (7/6). Waktu tempuh yang dituntaskan selama 2 jam 11 menit 51 detik dari Kantor Bupati Padang Pariaman menuju finish di Pantai Gandoriah.

Posisi kedua diraih Yousif Mohammed Ahmed Mirza Alhammadi dari Arab yang tergabung dalam tim United Arab Emirates Cycling Federation (UAE) dengan catatan waktu tempuh 2 jam, 11 menit, 54 detik. Mantan juara umum TDS tahun 2012 lalu Oscar Pujol Munoz dari tim Skydive Dubai Pro Cycling Team (SKD) berada diposisi ketiga dengan perolehan waktu sama dengan Yousif, 2 jam, 11 menit, 54 detik.

Raihan waktu tercepat secara umum pembalap Indonesia Aiman Cahyadi berada diposisi 4, Dadi Suryadi diposisi 6 dan Agung Alisyahbana menempati posisi tujuh. Dalam kelas Asia, Aiman Cahyadi dari tim Indonesia National (INA) menjadi yang tercepat dan mendapatkan penghargaan Red and White Jersey dengan waktu tempuh, 2 jam, 11 menit, 50 detik.

Runner up Yousif Mohammed Ahmed Mirza Alhammadi berhasil mengamankan Green Jersey dari tiga titik sprint di Pasar Pakandangan, Pasar Lubuk Alung dan jalur utama km 80 dengan mengantongi 12 poin.

Sang juara pertama Kohei Uchima mendapatkan hadiah Rp 21,8 juta. Sementara peraih posisi kedua Yousif Mohammed Ahmed Mirza Alhammadi mendapat hadiah Rp12 juta dan Oscar Pujol Munoz mendapat uang Rp5,7 juta.
Description: Kampiun Etape Pertama TdS 2014 Milik Pebalap Jepang Rating: 5 Reviewer: Walman ItemReviewed: Kampiun Etape Pertama TdS 2014 Milik Pebalap Jepang

 

Selamat Datang

Selamat datang di "Walman Blog", Informasi Tour De Singkarak, wisata lokal/nasional/internasional. Ragam info bermanfaat dan terbaru yang unik menarik, pusat download gratis dan lain lain, Selengkapnya tentang Saya

Sepintas Tentang Saya :

Nama saya Walman, alumni siswa SMK N 2 Lubuk Basung, Sumatera Barat, jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ). Blog sederhana ini media aplikasi menulis sebagai penyalur hobi, mempererat silaturahmi dan berbagi informasi.

Info